Pengamatan dan Analisis Lingkungan
P.D G&A
A.
P.D
G&A
P.D G&A
merupakan perusahaan yang memproduksi dan menjual boneka. P.D G & A
terletak di Jl. Pangeran Jayakarta No. 30 A Kel. Harapan Mulya, Kec. Medan
Satria, Bekasi, 17143, 021-8892264.
Boneka dibuat
dengan menggunakan mesin yang kemudian diselesesaikan dengan menggunakan
tangan. Boneka yang diproduksi tersebut kemudian dijual di sebuah toko yang
berada tepat di sebelah pabrik di tempat yang sama. Terdapat beraneka ragam
boneka yang diproduksi dan dijual, seperti boneka tokoh-tokoh kartun (Shaun the
Sheep, Spongebob, Krisna, dsb), boneka binatang-binatang (Lumba-lumba, Sapi,
Katak, dsb), dan boneka berbentuk benda-benda lain seperti (Kursi, Bola, Hati,
dsb). Ukurannyapun beragam, mulai dari ukuran gantungan kunci hingga boneka setinggi 2m.
Perusahaan ini
berdiri sejak tahun 2003 dengan bantuan dana dari BPRS dan BNI. Sasaran dari
perusahaan tersebut adalah masyarakat dari golongan menengah ke bawah dan menengah
ke atas, dari berbagai kalangan usia mulai dari anak-anak hingga dewasa, adapun
harga yang ditawarkan bervariasi dari harga Rp 3.000 sampai harga Rp 500.000. dan
memiliki aset berupa toko, pabrik, gudang (6 kamar tidur dan 1 kontrakkan),
kendaraan (2 mobil, 3 motor, 10 mesin jahit, 2 mesin potong, dan 1 mesin las).
Perusahaan ini
buka mulai pukul 07.30 sampai dengan 15.30 (untuk pabrik) dan 21.00 (untuk
toko), memiliki total karyawan kurang lebih 35 orang dengan omset perbulan
kurang lebih Rp 150.000.000. Perusahaan berjalan dengan kekeluargaan dan
pembagian kerja menjadi 4 koordinator bagian (persediaan barang mentah,
persediaan barang jadi, produksi dengan menggunakan mesin, dan finishing).
B.
Pengamatan
dan Analisis Lingkungan Internal
a. Kekuatan
(Strength)
1. Produk
yang diproduksi dan dijual memiliki kualitas yang baik dan bervariasi.
2. Produk
yang diproduksi dan dijual memiliki ciri khas yang mencirikan produk buatan P.D
G&A.
3. Produk
yang diproduksi dan dijual awet dan tahan lama.
4. Produk
dijual dengan harga yang jauh lebih murah dan mudah dalam pembayaran (kredit
atau cash, langsung maupun via telepon).
5. Pelayanan
yang baik dan ramah.
6. Pabrik
dan toko terletak di tempat yang strategis (dekat dengan stasiun Bekasi dan
tempat pengiriman barang).
7. Menyediakan
pelayanan yang mudah untuk mengantar barang (bebas ongkos kirim).
8. Barang
yang dijual ready stock dan inden stock.
9. Untuk
pemborong akan mendapatkan potongan.
10. Apabila
barang yang dimiliki mengalami kerusakan maka boleh retur.
b. Kelemahan
(Weakness)
1. Lokasi
pabrik dan toko yang kurang aman dan tidak memiliki petugas keamanan.
2. Kondisi
toko yang kurang nyaman (sesak oleh boneka dan panas).
3. Tempat
parkir kecil.
4. Kurang
promosi
5. Pembeli
sulit mendapatkan informasi yang jelas.
6. Kekurangan
karyawan untuk bagian pembelian dan pengantaran barang (pemilik masih membeli
dan mengantar sendiri).
7. Pemilik
masih sulit memisahkan antara harta pemilik dengan harta perusahaan.
C.
Pengamatan
dan Analisis Lingkungan Eksernal
a. Kesempatan
(Opportunity)
1. Ketika
muncul karakter-karakter kartun baru.
2. Ketika
diadakan pameran-pameran UKM.
3. Ketika
datangnya musim-musim atau tren-tren warna (bentuk, dan model yang baru.
b. Ancaman
(Threats)
1. Pesaing.
2. Inflasi.
3. Kenaikan
harga minyak bumi.
4. Cuaca
buruk.
5. Kebijakan
pemerintah (pajak, dll).
D.
Kesimpulan
Analisis
Berdasarkan analisis yang telah tersampaikan di atas, maka
dapat disimpulkan bahwa P.D G&A merupakan perusahaan yang memiliki kekuatan
yang kuat pada produk (berkualitas) dan pelayanannya. Sedangkan kelemahan yang
paling menonjol adalah pada manajemen atau pengaturan keuangan dan pemisahan
antara harta pemilik dan harta perusahaan juga kurangnya kegiatan promosi, meski
kini perusahaan ini telah memiliki omset yang cukup besar untuk perusahaan yang
belum 10 tahun berdiri, namun jika kegiatan promosi lebih ditingkatkan, maka
omset itu dapat bertambah karena pembeli memiliki informasi yang cukup.
Bagi perusahaan ini, kesempatan yang paling berpengaruh
adalah ketika ada musim-musim atau tren-tren tertentu yang sedang diminati
masyarakat sedangkan penghalang yang paling mempengaruhi adalah kenaikan harga
minyak bumi yang dapat mengbakibatkan kenaikan harga bahan baku serta kenaikan
harga barang yang di jual, juga cuaca buruk yang dapat mengakibatkan sulitnya
distribusi dari pemasok bahan baku ke perusahaan, dan proses pengantaran barang
dari perusahaan ke pembeli.
Penyusun:
-
Gina Septiani
-
Sita F. H. Stiman
-
Wanda Anindita
Narasumber:
-
Bpk. Suparto (pemilik perusahaan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar